Jaket Kulit Premium Alexander McQueen untuk Bikers

Tidak ada komentar


Turing dengan sepeda motor tak lengkap rasanya jika tidak dibekali apparel yang garang. Seperti jaket kulit premium buatan McQ ini salah satunya. McQ sendiri merupakan label dari Alexander McQueen yang fokus merilis pakaian dan akesori mewah.

Jaket ini sendiri dibuat dari kulit berkualitas yang lembut serta mampu menjaga suhu tubuh Anda tetap stabil di segala cuaca. Karena dari kulit, jaket ini tentunya tidak akan mudah tertembus air ketika Ganlobers terkena hujan.

Segi kenyamanan juga diperhatikan lewat penggunan pad atau bantalan ekstra di pundak dan sikut yang sekaligus berfungsi mengurangi resiko cidera ketika terjatuh dari motor.

Untuk urusan desain, kemampuan McQ tidak perlu diragukan. Koleksi seharga USD 1.250 atau sekitar 14 jutaan ini mengembalikan gaya basic dan klasik sosok bikers dengan potongan body fit guna menguatkan kesan maskulin saat memakainya.









Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Calvin Klein Rilis Jaket Kulit Buaya Seharga 800 juta rupiah

Tidak ada komentar




Calvin Klein baru saja merilis jaket kulit biker yang terbuat dari kulit buaya berwarna navy, jaket ini dirilis secara eksklusif khusus untuk retsiler toko online SSENSE dengan harga yang sangat wow mengejutkan, yaitu USD 70.000 atau sekitar 800 juta rupiah. Ini bukan pertama kalinya sebuah merk terkenal merilis jaket dengan harga selangit. Tahun lalu HERMES merilis t-shirt yang terbuat dari kulit buaya seharga USD 91.500.

Jaket Calvin Klein ini dilengkapi ritsleting off-set pada bagian depan, hardware gunmetal, ritsleting pada bagian lengan dan kantong depan. Detail lainnya yaitu pada bagian kerah dilapisi kulit hitam sehingga membuat jaket ini terlihat kontras. Jaket ini sudah bisa dibeli lewat toko online SSENSE.

ra-leather.com
RA Leather - Jaket Kulit Terbaik


Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jean Paul Gaultier Rancang Jaket Kulit Punk Untuk Manula

Tidak ada komentar


PERANCANG busana terkemuka di dunia, Jean Paul Gaultier, merancang busana ala Punk yang dibawakan oleh para model yang sudah berumur.

Mereka keluar dengan busana kulit tartan, dan jaket biker, lengkap dengan aksen Mohawks pada rambut beruban.
Jean Paul Gaultier ingin menunjukkan bahwa orang-orang yang sudah tidak muda lagi, bisa tampil rock n roll.

Pada peragaan busananya kali ini, dia mengeluarkan tiga sekuens di panggung catwalk Paris Fashion Week. Yang pertama diawali dengan pria tua yang mengenakan jaket kulit biker dengan rok tartan dilengkapi sepatu boot Doc Marten untuk menambah kesan Punk.

Kemudian, busana perempuan berwarna metalik dari payet, yang terdiri dari luaran dan atasan. Warna tersebut diambil untuk menyesuaikan dengan rambut yang mereka miliki.

Model senior Catherine Loewe, memiliki gaya rambut Sported bob, gayanya semakin liar dengan tambahan celana legging dan juga sabuk berwarna silver.

Tidak hanya model senior yang keluar pada peragaan busana Jean Paul Gaultier. Ada gadis kecil mengenakan busana tradisional seperti seorang ratu Inggris.

Ada dua anak lelaki yang menyerupai gaya Punk Inggris di tahun 70’an. Demikian yang dilansir Dailymail.


Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Tips Mengembalikan Kilau Jaket Kulit

Tidak ada komentar


Mengenakan jaket kulit ada kesan istimewa yang ditangkap. Busana ini membuat pemiliknya serasa glamour. Harganya memang tidak murah dan itu sebanding dengan kualitasnya yang tidak mudah rusak. Pada jaket kulit yang diperuntukkan untuk biker, misalnya, memiliki keuntungan lain untuk melindungi tubuh pengendara. Bahan kulit tidak mudah sobek. Bila sampai terjatuh dari motor dapat mengamankan kulit dari lecet.

Namun jaket kulit kurang menawan kalau mulai terlihat kusam dan warnanya mulai pudar. Disandang tidak lagi menarik. Untuk itu, waktunya jaket dirawat. Dikutip dari laman Merdeka, berikut cara merawat jaket kulit:

  1. Persiapkan bahan-bahan untuk membersihkan jaket kulit, yatu lotion khusus untuk perangkat dari bahan kulit, spons lembut dua buah, dan semir yang biasa untuk mengkilapkan ban. Pilih semir sesuai warna jaket.
  2. Sebelum menerapkan semua bahan, bersihkan dahulu semua kotoran yang menempel pada jaket. Misalnya bercak, debu, dan semua yang terlihat mengganggu memakai spons yang lembut.
  3. Kalau bercak dari pengaruh jamur, olesi sedikit dengan minyak goreng untuk membantu pelepasan bercak kotoran tersebut. Dengan memakai spons bersih lainnya, olesi semua bagian jaket kulit yang sudah bebas kotoran memakai lotion. Tidak masalah jika jaket klit terlihat setengah basah akibat unsur air yang ada pada lotion. Biarkan lotion ini mengering dengan sendirinya.
     
  4. Setelah semua bagian menering, semprotkan semir ban bertahap ke seluruh permukaan jaket. Usahakan tidak ada sedikit bagian pun yang terlewati. Setelah itu, jemur jaket hingga kering.
     
  5. Jaket kulit akan terlihat menawan kembali. Untuk penyimpanan, jauhkan dari tempat yang lembab. Cara ini juga efektif untuk merawat perlengkapan dari bahan kulit lainnya seperti tas atau ikat pinggang.


-

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Padu Padan Jaket Kulit Maskulin

Tidak ada komentar


Jaket Kulit Info - Jangan berpikir bahwa jaket kulit maskulin hanya cocok untuk pria. Dengan padu padan yang pas, jaket kulit juga bisa menjadi alternatif menarik berbusana sehari-hari.

Seperti yang dikenakan model kondang Miranda Kerr ini. Jaket kulit dengan aksen warna terang tak lagi terlihat garang dengan padu padan yang menarik.

Miranda mengenakan jaket ini dengan celana hitam, syal hitam yang dililit begitu saja, serta sepotong kemeja jeans yang diikatkan di pinggang. Benar-benar effortlessly chic...

Untuk Anda yang berbusana Muslim, jaket seperti ini juga sah-sah saja bila dipadankan dengan rok jeans bergaris A atau bermotif ramai.


Redaktur : Endah Hapsari




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Padu Padan Busana Maksi dan Jaket Kulit, Seperti Apa?

Tidak ada komentar





Jaket Kulit, Busana maksi ternyata tak selamanya harus dipadupadankan dengan aneka hal yang feminin. Di tangan sosialita dunia Paris Hilton, busana maksi terlihat serasi dipadankan dengan jaket kulit hitam yang terkesan maskulin.






Dalam satu kesempatan, Paris mengenakan busana maksi bermotif tribal yang kaya warna dipadukan dengan jaket kulit hitam sepinggang yang menarik. Sebagai pelengkap, dia memilih memakai sepatu datar dan menenteng tas tote dengan dominasi warna hitam. Rambut Paris yang biasanya ditata rapi dibiarkan dikuncir dua begitu saja.

Tampak nyaman dan elegan bukan?



Jaket Kulit RA


Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Tiga Trik Memilih Jaket Kulit yang Pas

Tidak ada komentar


Bahan kulit memiliki pesona tersendiri. Kesan mewah sekaligus androgini membuat banyak perempuan sering mengandalkan jaket kulit untuk membuat penampilan jadi lebih maksimal.

Saat musim dingin, tinggal mengenakan jaket kulit yang dipadukan dengan kaus polos dan scarf. Anda pun bisa keluar dengan hangat dan penuh gaya. Dalam memilih jaket kulit ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Tentunya, agar jaket kulit yang Anda beli tahan lama, dan bisa dikenakan pada segala suasana. Ketahui triknya.

1. Model sederhana
Sebaiknya pilih model jaket kulit yang sederhana dan tak terlalu banyak detail. Bahan kulit sendiri suah menciptakan kesan 'wah'. Detail yang ramai cenderung membuat penampilan jadi berlebihan. Apalagi, biasanya jaket kulit juga dipadukan dengan atasan dan scarf serta aksesori lain. Memilih model yang sederhana adalah yang paling 'aman'.

2. Pilih hitam untuk koleksi perdana
Untuk koleksi perdana, jaket kulit hitam adalah yang terbaik. Meskipun saat ini banyak pilihan warna seperti cokelat, merah gelap bahkan putih. Itu karena jaket hitam bisa dipadukan dengan banyak outfit, seperti kemeja, kaus bahkan gaun mini.

3. Ukuran pas
Wajib hukumnya mencoba jaket kulit sebelum membeli. Tentu Anda tak mau rugi, apalagi harganya bisa dibilang cenderung mahal. Pastikan ukurannya pas, tidak terlalu longgar atau sempit. Perhatikan juga kualitas jahitan dan bahan.

Penulis: Mutia Nugraheni/MUT

Sumber:Idiva




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

David Beckham Tampil Macho Dengan Jaket Kulit

Tidak ada komentar


TEMPO.CO, London - Setelah gantung sepatu, bintang sepak bola David Beckham tidak pernah lepas dari pemberitaan media. Kali ini Beckham tampil macho dengan mengenakan jaket kulit dan celana kulit beserta motor BMW berwarna oranye.

Bintang sepak bola asal Inggris itu sedang menjadi model peluncuran toko baru fashion Belstaff, merek ternama jaket kulit asal Inggris, yang akan membuka toko baru di pusat kota London.

Sesi pemotretan berlangsung di Bond Street, salah satu jalan di London yang dipenuhi toko-toko perbelanjaan. Istri dari Victoria Beckham itu mejeng bersama motor BMW oranye dengan mengenakan kaos warna abu-abu, jaket dan celana kulit, serta sepatu biker.

Beckham menjadi model baru Belstaff untuk mempromosikan merek tersebut pada London Fashion Week Spring/Summer 2014. Beckham juga merupakan tamu kejutan di pesta koktail untuk merayakan peluncuran toko baru selama Fashion Week tersebut.

Selain Beckham, ada juga model-model lain yang menemani bekas pemain LA Galaxy, AC Milan, Real Madrid, danManchester United itu. Sejumlah model pria dan wanita juga mengenakan produk keluaran terbaru dari Belstaff.

Sebelumnya, Beckham juga menjadi model untuk label rumah desain istrinya, Victoria. Pria berusia 38 tahun itu menampilkan koleksi terbaru dari Victoria di New York Fashion Week pada pekan lalu.



-

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Empat Koleksi Jaket Kulit Baru Dainese

Tidak ada komentar





Vicenza, KompasOtomotif - Produsen kelengkapan berkendara asal Italia, Dainese meluncurkan empat koleksi jaket kulit baru untuk sirkuit dan harian. Adalah Trikster Evo, setelan baju balap yang dibuat dari kulit kangoro, nyaman dilengkapi dengan pelindung titanium di bahu, sistem pengancing jas-boot dan ventilasi udara. Tersedia dalam beberapa ukuran dengan harga 1.299 pound (Rp 19,06 juta). Lalu, Aero Evo P, juga untuk dilengkai lapisan Microelastic yang sudah dipatenkan sehingga peregangan kulit lebih nyaman tanpa mengurangi ketebalan. Dilengkapi pelindung aluminium pada lutut dan bahu, dibanderol 1.045 pound (Rp 15,3 juta).

Beda dengan Super Speed Pelle, jaket kulit dengan sisipan Microelastic, bahan D-Skin dikombinasi kain S1. Bagian bahu ada pelindung dengan campuran titanium, punggung dan kantong dada. Desainnya bergaya 3 dimensi dengan merek yang timbul, harganya 520 pound (Rp 7,6 juta). Terakhir, Naked Pelle, jaket kulit hitam memberikan tampilan vintage, tetapi dengan keamanan sisipan bagu aluminium. Cocok untuk berkendara di musim panas, harganya 435 pound (Rp6,38 juta).
Tag: Jaket Kulit Racing, Jaket Kulit Biker



ra-leather.com


-

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Replika Jaket Kulit Axl Rose Laku RP. 52 Juta

Tidak ada komentar

Sebuah jaket kulit putih yang mirip seperti yang dikenakan oleh Axl Rose dalam video "Paradise City" dijual pada akhir Maret untuk $ 5.350 (Rp. 52 juta) di eBay.

Tiga replika jaket ini, jaket pertama adalah milik Axl, yang kedua adalah tampilan permanen di Hard Rock Casino Las Vegas, Nevada, dan jaket ketiga, yang dilelang di eBay, diberikan dalam penghargaan kepada desainer GNR.

Axl mengenakan jaket yang sama di konser tribute to Freddie Mercury di Stadion Wembley di London, Inggris pada tahun 1992.






Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Lucunya, Jaket Kulit untuk Si Kecil

Tidak ada komentar


REPUBLIKA Jaket kulit bukan hanya monopoli orang dewasa. Si kecil pun bisa tampil gaya dengan jaket kulit. Tidak percaya? Lihat saja aksi si kembar buah hati Sarah Jessica Parker, bintang film Sex and The City, seperti dilansir situs dailymail.

Untuk menghangatkan si kembar, Sarah memilihkan jaket kulit warna hitam dengan risleting di bagian depan. Agar makin hangat, si kembar dipakaikan pula topi rajut dan sepatu boot yang nyaman. Lucu bukan?




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jaket Kulit John F Kennedy Terjual Rp 5,5 M

Tidak ada komentar


CAMBRIDGE - Benda milik mantan Presiden Amerika Serikat (AS) John F. Kennedy (JFK) laku keras saat dilelang. Sebuah jaket kulit Air Force One milik JFK terjual USD 570 ribu (sekitar Rp 5,5 miliar) dalam lelang yang diadakan oleh balai lelang John McInnis Auctioneers di Amesbury, Negara Bagian Massachusetts, Minggu lalu (17/2).

Lelang tersebut digelar hampir 50 tahun setelah peristiwa pembunuhan terhadap presiden AS ke-35 itu. JFK ditembak mati di Dallas, Negara Bagian Texas, pada 22 November 1963.

Jaket tersebut adalah salah satu di antara ribuan barang memorabilia milik tokoh bernama lengkap John Fitzgerald Kennedy itu. Benda-benda lainnya yang dilelang termasuk surat-surat, foto, dan buku-buku yang tersimpan dalam laci dan lemari dokumen di rumah David Powers. Dia adalah ajudan JFK yang meninggal dunia pada 1998.

Menurut Dan Meader, juru taksir di rumah lelang John McInnnis Auctioneers, benda-benda tersebut ditemukan beberapa tahun terakhir oleh keluarga Powers saat mereka hendak menjual rumahnya di Arlington, Massachusetts.

Powers adalah orang dekat JFK selama berkarir di dunia politik pada 1946 hingga tewas dibunuh pada 1963. Dia pun tetap menjalin kedekatan dengan keluarga Kennedy dan menjadi kurator di Museum dan Perpustakaan Presiden John F. Kennedy di Boston sebelum pensiun pada 1994.

Lelang memorabilia itu dimulai pagi dan berlangsung hingga malam hari. Jaket kulir tersebut awalnya ditaksir bakal terjual sekitar USD 20 ribu-USD 40 ribu (sekitar Rp 192 juta-Rp 384 juta). ''Tidak pernah ada lelang seperti ini,'' kata Meader.[jpnn/ian]




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

6 Pilihan Jaket Trendi Pelengkap Gaya

Tidak ada komentar


JAKET dapat menjadi penyelamat gaya saat busana yang dikenakan membuat Anda tak percaya diri.

Tak ubahnya seperti topi di saat ‘bad hair day’. Tampil dengan busana berwarna polos tidak akan terlihat membosankan dengan tambahan jaket sebagai luaran.


1. Trench coat

Trench coat lebih banyak ditemukan di musim dingin atau musim hujan. Bahannya yang tebal dan ukurannya yang panjang mampu menghangatkan badan.

Trench coat lebih pas jika dipadukan dengan sepatu boots atau ankle boots, serta dapat digunakan dengan atau tanpa bawahan. Karena sifatnya yang tertutup, Anda dapat menggunakan busana apa saja sebagai dalaman.

Hati-hati memilih trench coat bagi Anda yang bertubuh mungil. Pilih trench coat yang memiliki aksen sabuk di bagian pinggang dan ukuran yang tidak terlalu panjang agar tidak membuat tubuh menjadi “tenggelam”.

2. Buttoned blazer

Blazer tak selalu tampil formal. Buttoned blazer, setelan blazer yang memiliki kancing di bagian depan, juga dapat diaplikasikan untuk gaya kasual dan ‘playful’.

Padukan buttoned blazer dengan rok mini, t-shirt, celana jeans, bahkan dress, apapun yang Anda inginkan. Dikancingkan atau tidak, keduanya dapat menghasilkan gaya yang berbeda, lho.

3. Leather jacket

Kesan sangar kerap terlihat dalam jaket kulit. Namun Anda yang memiliki ‘signature style’ yang feminin juga tak perlu kuatir, karena Anda juga dapat memadukan jaket kulit dengan dress, bahkan dress yang manis dengan ornamen bahan tulle sekalipun.

Memadukan konsep feminin dan maskulin akan menghasilkan konsentrasi gaya androgyny yang unik.

4. Cropped blazer

Berbeda dengan blazer biasa, cropped blazer memiliki ukuran yang lebih pendek, biasanya hanya sampai di bawah dada.

Sama seperti blazer lain, Anda juga dapat memadukan busana apapun dengan cropped blazer untuk menghasilkan penampilan yang unik.

Ukurannya yang lebih pendek dan pas di badan lebih cocok digunakan oleh Anda yang memiliki tubuh mungil dan langsing. Hindari menggunakan cropped blazer jika Anda memiliki perut yang buncit, karena dapat mempertegas ukuran perut.

5. Fur jacket

Fur jacket atau jaket bulu identik dengan musim salju yang dingin menusuk tulang. Jaket ini biasanya dilapisi dengan bulu-bulu binatang asli maupun imitasi.

Jaket semacam ini memiliki tampilan yang mencolok, sehingga Anda perlu berhati-hati dalam mencari kombinasinya. Pilih busana yang polos, termasuk untuk celana, dalaman, dan sepatu boots.

6. Embellished jacket

Sama seperti fur jacket, embellished jacket juga cukup “berbahaya” untuk dipadupadankan. Embellished jacket ialah jaket dengan ornamen yang ramai, seperti sequin, atau motif-motif berukuran besar.

Hindari menggunakan item busana lain yang juga memiliki motif atau warna mencolok karena akan menandingi ramainya embellished jacket yang dikenakan.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Manusia Purba Sudah Mengenal Jaket Kulit?

Tidak ada komentar
BEIJING, KOMPAScom - Apakah manusia purba sudah mengenal jaket kulit? Mungkin ini pertanyaan gila. Tapi, penelitian arkeologis terbaru memberi petunjuk bahwa mereka sudah mengenal pakaian berbahan kulit.

Ilmuwan meneliti situs gua Zhoukoudian, tempat manusia purba jenis Homo erectus hidup sekitar 200.000 - 750.000 tahun yang lalu. Manusia yang hidup di wilayah itu sering disebut Manusia Peking, pertama kali ditemukan tahun 1923.

Pada 15 Desember 2012 lalu, tim peneliti memaparkan hasil risetnya di Royal Ontario Museum di Toronto. Ilmuwan yang terlibat antara lain Xing Gao, Yue Zhang dan Shuangquan Zhang dari Chinese Academy of Sciences serta Chen Sen, kurator museum Toronto.

Salah satu analisis mengungkap, Manusia peking ternyata memiliki ketertarikan pada kulit hewan. Mereka memiliki perilaku melubangi dan menatah kulit. Ilmuwan belum mengetahui tujuan perilaku tersebut.

"Beberapa proporsi tertentu peralatan digunakan untuk mengerjakan dan menatap kulit binatang. Jika mereka memipihkan kulit, melembutkannya, maka mereka bisa menggunakannya sebagai pakaian," papar Shen seperti dikutip Livescience, Senin (31/12/2012).

Shen juga mengungkapkan bahwa peneliti menemukan penggunaan batu dan batang tertentu untuk menciptakan tombak. Ini adalah kemajuan karena manusia purba ternyata mampu menciptakan alat dari bahan berbeda. Alat mungkin tak digunakan untuk menombak, tapi untuk menatah.

Temuan lain adalah adanya "lantai aktivitas". Tempat ini menjadi semcam ruang keluarga bagi manusia purba, dilengkapi dengan perapian. Penemuannya menunjukkan bahwa manusia purba sudah mampu mengendalikan api.




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Nadia Vega Padukan Jaket Kulit Dengan Rok Batik

Tidak ada komentar




Kapanlagi - Kain batik kini semakin jadi favorit. Jika dulu hanya orang-orang tua saja yang masih mengenakannya dalam keseharian mereka, kini anak muda pun sering memilih batik untuk busana mereka.

Tak hanya dijadikan bawahan saja, kain batik kini juga bisa mulai dibuat menjadi berbagai model gaun. Bahkan sekarang sudah banyak aksesori yang memakai bahan dasar kain batik.

Pada kesempatan menghadiri syukuran film SOEKARNO di Gedung Proklamasi, Selasa (18/12) lalu, Nadia Vega tampil berani dengan dominasi warna merah pada bagian atas busananya.

Jaket kulit merah melapisi dalaman yang juga berwarna sama. Untuk bawahannya, Nadia memilih rok panjang dengan motif batik yang warnanya didominasi merah dan biru.

Bagaimana penampilannya? Cantik kan.. ;) (kpl/dew)




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Tampil Modis dengan Jaket Kulit

Tidak ada komentar


JAKET kerap kali dipakai sebagai pelindung badan dari terpaan angin. Namun, jangan salah, untuk beberapa jenis jaket, Anda bisa tampil lebih gaya dengan padanan yang pas dan jenis jaket yang tepat.

Jaket kulit, misalnya,dikenal bukan hanya sebagai pakaian luar, juga mampu menambah kesan anggun atau macho bagi yang memakainya.

Untuk kaum hawa, jaket kulit akan membuat penampilan jadi lebih menarik dan anggun. Apalagi dengan kombinasi calf boot dengan heels,dan celana jins ketat. Aksen kacamata hitam, tentu akan membuat penampilan pada wanita lebih elegan. Tentu saja, tak hanya sebagai penambah indah dalam berbusana, jaket dengan bahan kulit juga memberikan rasa hangat pada saat musim dingin.

Dan, pada musim dingin atau musim hujan di daerah tropis seperti Indonesia, jaket kulit dengan tambahan detail bulu-bulu di bagian leher akan membuat kesan mewah sekaligus modis. Tak hanya para pria yang dikenal suka memakai jaket kulit, para wanita pun kini banyak yang memilih jaket kulit daripada jaket dari bahan denim. Tak heran jika kemudian banyak label menghadirkan desain jaket kulit ini di gerai-gerai mereka. Sebut saja Max & Co, BCBGMAXAZRIA, Burberry, Zara, hingga Mango. Label untuk para wanita kelas menengah dan atas itu menghadirkan banyak koleksi jaket dari bahan kulit yang lembut.

Koleksi-koleksi jaket kulit untuk musim dingin ini memiliki ragam desain yang menarik, mulai dari detail kantong hingga detail lengan. Soal harga, Mango mematok harga yang bervariasi. Seperti jaket kulit dengan dua kantong di bagian bawah, harga yang dibanderol untuk jenis jaket perfect mode ini Rp999 ribu. Jaket ini cocok dipakai untuk para wanita yang memiliki kepercayaan tinggi terhadap mode. Apalagi untuk detail potongan di bagian depan, seperti model army. Model seperti ini jelas sangat menawan untuk dipakai tanpa perlu repot-repot membuka jaket sekadar memperlihatkan baju dalam.

Toh tampil dengan jaket ini pun akan terlihat sangat menarik. Selain jaket kulit dari Mango, bagi Anda yang hendak berburu jaket kulit,juga bisa mencarinya dari label Star by Julien Macdonald. Untuk model jaket ini hampir sama dengan lansiran Mango. Desain bagian depan army style, namun memiliki detail kantung yang berbeda. Harganya juga jauh lebih mahal. Untuk jaket kulit dengan bagian dalam dari poliester yang lembut dan terasa ringan ini,harga yang ditawarkan Rp1,4 juta. Lalu, ada juga beberapa koleksi jaket kulit dari Top Shop.

Gerai untuk para wanita muda ini juga menyediakan beragam koleksi jaket kulit yang bisa Anda pilih sebagai alternatif busana Anda. Untuk koleksi jaket kulit dari Top Shop, salah satunya bisa Anda dapatkan dengan harga Rp2,9 juta.Tentu tak hanya satu atau dua koleksi jaket kulit dari label Top Shop, masih banyak lagi koleksi jaket kulit dari Top Shop yang bisa Anda dapatkan. Namun, jika memang ingin koleksi lain, label Zara juga memberikan aneka pilihan jaket dengan model beragam.

Dengan material kulit domba yang lembut, Zara memberikan pilihan jaket yang sangat menawan dengan harga Rp1,9 juta hingga Rp2,9 juta. Nah, jika Anda seorang pria yang selalu ingin tampilmacho, pilihan jaket kulit tentu akan mendukung penampilan Anda. Jika ingin menggunakan jaket kulit dari label papan atas, datang saja ke Armani Exchange. Di sana Anda bisa mendapatkan jaket kulit dengan harga Rp7,5 juta. Atau Hugo Boss yang membanderol jaket kulitnya seharga Rp12 juta hingga Rp20 juta.

Pilihan jaket kulit untuk para pria pada dasarnya memang lebih mahal. Itu karena material bahan kulit yang digunakan lebih berkualitas. Jaket kulit lansiran Calvin Klein, misalnya, Anda bisa menemukan jaket kulit dengan bahan yang halus dan elegan dengan harga Rp23 jutaan. Jika ingin yang lebih murah, namun tetap stylish, Zara bias menjadi salah satu alternatif. Label ini mematok harga jaket kulit hanya Rp2,9 jutaan. Jika jaket kulit menjadi pilihan Anda, beberapa alternatif label-label tersebut bisa Anda gunakan sebagai referensi.

Tentu saja soal selera bergantung pada selera Anda. Nah, yang jelas, sesekali Anda patut mengubah penampilan dengan jaket kulit yang akan tetap memesona tanpa tergerus tren mode yang terus berkembang.
(tty) SINDO




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Tampilan Sehari-hari ala Rocker Tak Lepas dari Jaket Kulit

Tidak ada komentar


Gaya a la penyanyi musik rock menjadi tren sepanjang masa. Anda hanya perlu memadupadankan pakaian dengan bawahan atau sepatu yang menonjolkan kesan rock di segala suasana.

Untuk penampilan sehari-hari, kenakan pakaian berbahan jins, sepatu flat, jaket kulit, dan kaos sebagai dalaman. Rambut yang berkesan tak beraturan menambah kesan rock. Tapi, Anda tetap harus menjaga kebersihan dan keharuman tubuh.

Berikut beberapa item umum yang mengesankan penampilan bergaya rocker yaitu:

Jaket biker
Pakai item kasual seperti t-shirt. Padankan dengan jaket biker untuk pakaian kantor normal. Agar lebih bergaya, padankan jaket kulit biker klasik, kemeja putih, dasi, dan celana warna khaki.

Denim belel
Tenunan denim yang dianyam semakin populer. Anda bisa juga mengenakan jins selama enam bulan berturut-turut tanpa dicuci agar menciptakan tampilan kustom setiap pemakainya. Warna denim belel pun akan tampak.

Bandana
Aksesoris klasik bandana paling praktis digunakan. Cukup fleksibel dan kasual dikenakan sebagai ikat kepala atau rambut. (MI/RRN)




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Wow, Charly Koleksi Ratusan Jaket Kulit

Tidak ada komentar


BIASANYA, pria tidak gemar dalam mengoleksi pernak-pernik pakaian atau busana. Lain halnya dengan Charly, mantan personel ST12 yang tanpa sengaja mengoleksi jaket kulit hingga ratusan jumlahnya.


Dikatakan Charly, ketidaksengajaan itu bermula saat masih bersama ST12, band yang telah mengharumkan namanya. “Setiap ada model yang saya suka, biasanya memang beli. Sekarang lebih dari 100 jaket. Itu juga semua berasal dari beberapa pemberian fans, endorse, atau ada yang beli pribadi juga. Tapi, ada sebagian yang sudah dikasih ke orang juga karena sudah terlalu banyak,” tutur Charly secara eksklusif denganOkezone usai mengisi acara di Dahsyat, Studio 1 RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta, Kamis (27/9/2012).

Gara-gara selalu memakai jaket kulit, akhirnya busana itu pun menjadi identitas pria yang kabarnya pernah melakukan operasi plastik pada hidungnya itu. Charly mengaku, tanpa jaket kulit, penampilannya terasa aneh.

"Orang sudah mengenal aku dengan gaya jaket kulit. Jadi, mau bagaimana pun gaya penampilanku nanti, tetap akan dipadukan dengan jaket kulit," tutup pria kelahiran 1981 ini seraya tersenyum. (ina)
K. Wahyu Utami - Okezone




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jaket Kulit Harley-Davidson Edisi 110 Tahun

Tidak ada komentar


Selain sepeda motor yang dibuat edisi khusus, Harley-Davidson juga menyiapkan apparel edisi terbatas memeringati ulang tahun Harley-Davidson yang ke-110 tahun. Namanya juga terbatas, cuma dibuat dengan jumlah 1903 buah untuk masing-masing model, didistribusikan di seluruh dunia.

Menandai edisi 110 tahun H-D, terdapat bordiran 110 tahun di belakang. Untuk model cowok, terdapat gesper di bagian bawah resleting, dan protektor siku untuk keamanan. Model kerahnya mandarin dengan kombinasi resleting besar. Sedangkan model cewek berbahan kulit yang diproses khusus agar lebih ringan dipakai. Desainnya fit dengan tubuh, dihiasi berbagai bordiran, paling mencolok di bagian tangan.

Karena edisi terbatas, PT Mabua Harley-Davidson hanya dapat jatah delapan buah untuk setiap dealer. Masing-masing jaket kulit edisi khusus 110 tahun H-D dijual dengan harga Rp 9,299 juta untuk jaket cowok, dan Rp 8,999 juta untuk jaket cewek.
Sumber: kompascom




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

4 Pilihan Jaket Kulit dengan Warna Cerah

Tidak ada komentar


Jaket kulit pertama kali dipakai sebagai kostum penerbang pada awal 1900-an. Biasanya fashion item ini disebut dengan bomber jacket. Pada dasarnya jaket kulit tersebut identik dengan warna hitam atau cokelat. Namun kini, beberapa brand fashion ternama menghadirkannya dengan warna-warna yang lebih atraktif. Seperti apa?







1. Bershka
Jaket kulit keluaran brand fashion high street Bershka ini hadir dengan warna merah menyala. Padankan jaket tersebut dengan blouse putih serta celana panjang hitam. Untuk dapat tampil sempurna, lengkapilah penampilan Anda dengan sepatu boots berwarna hitam.



2. Mango
Padukan jaket kulit berpalet abu-abu ini dengan gaun shift bernuansa feminin untuk opsi gaya yang berbeda dari biasanya. Jika tertarik.






3. Stradivarius
Mengenakan jaket yang satu ini sangat cocok bila dipadu padankan dengan celana jeans berpotongan skinny dan blouse tanpa lengan berwarna putih.








4. Massimo Dutti
Jaket keluaran brand ternama Massimo Dutti tersebut bisa membuat Anda yang memakainya tampil lebih gaya. Celana panjang berwarna putih serta blouse berwarna serupa bisa menjadi padanan yang pas dan sesuai.
Sumber: Dona Rema - wolipop




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jaket Kulit Dekil Johnny Depp

Tidak ada komentar
Jaket kulit ala biker Johnny Depp. Jason Merritt/Getty Images.


Ia pun melambai ke arah fans. Jason Merritt/Getty Images.
Dibalut jaket kulitnya serta scarf dan aksesoris kalung, Depp menghadiri premiere 'West Of Memphis' dalam acara Toronto International Film Festival 2012 di Ryerson Theatre, Toronto, Sabtu (8/9/2012). Jason Merritt/Getty Images.


Bintang 'The Tourist' itu bergaya ala biker. Jason Merritt/Getty Images.
Detail jaket kulit Johnny Depp. Jason Merritt/Getty Images.


 -

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Tampil Trendi ala Rocker, Asal...

Tidak ada komentar


Bergaya rocker kini bukan hanya milik kaum pria. Wanita pun bisa tampil trendi ala lady rocker asal pas memadupadankan busana yang dikenakan.

Gaya lady rocker memang masih tetap menjadi tren sepanjang masa. Anda hanya perlu padu padan dengan bawahan atau sepatu yang cocok untuk menonjolkan kesan rock di segela suasana.

Untuk penampilan sehari-hari, gunakan jeans, sepatu flat, jaket kulit dan tentunya kaos sebagai dalaman. Rambut yang berkesan tak beraturan menambah kesan rock pada penampilan Anda. Tentu saja, kebersihan dan keharumannya tetap perlu dijaga.

Kate Moss, misalnya, yang beberapa waktu lalu sukses menghadirkan penampilan ala rock yang identik dengan kaos oblong putih dan jaket kulit. Gaya ini tetap terlihat trendi dari tahun ke tahun, lewat padu padan yang diaplikasikannya.

Bisa dikatakan sukses bergaya ala rock ini, jika penampilan Anda menimbulkan kesan bahwa Anda merupakan personil sebuah grup band rock. Paduan warna hitam dan putih menjadi ciri utamanya.

Ditambah lagi aplikasi tata rias wajah bergaya rock yang identik dengan aplikasi eye linertajam, berkarakter.

Tak hanya Kate Moss, baru-baru ini putri mendiang Michael Jackson, Paris Jackson juga tampil trendi bergaya rocker.

Dilansir Dailymail, saat bertandang ke sebuah acara santai, dara berusia 14 itu tampil stylishmengenakan kaus tanpa lengan berwarna hitam dan memadukannya dengan celana pendek. Kesan rocker didapat dari gelang cuffs kulit, serta sepatu boots.

Sementara itu, Paris juga menghiasi matanya dengan eyeliner hitam, sehingga kesan rockerpun semakin kental. Pada kausnya juga tertulis Rocks Stars Never Sleep.

Nah, bagi Anda yang ingin tetap tampil semi formal, Anda tetap bisa memakai kaos sebagai dalaman, namun padankan dengan celana panjang dan gunakan model tux jacket yang feminin dan gaya, serta pilih high heels untuk melengkapi penampilan ala lady rocker.



Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Wow, ada Mobil Ferrari Pakai Jaket Kulit

Tidak ada komentar


Riviera: Pernahkah Anda melihat bodi mobil terbuat dari kulit? Ahh, barangkali Anda sulit mempercayainya. Tapi tengoklah mobil mewah Ferrari F430 milik seseorang yang tak mau disebutkan namanya ini. Seluruh bodi mobil terbungkus kulit warna hitam seperti layaknya jaket kulit warna hitam yang biasa dipakai kaum selebritas kelas atas.

Media Dailymail mewartakan, Jumat (13/7), mobil Fearrari itu terlihat lebih mewah dengan tampilan baru, kulit hitam yang menutupi seluruh bodinya. Ferrari F430 jadi terlihat seperti mengenakan jaket kulit yang biasa dikenakan penyanyi rock. Perombakan mobil itu membutuhkan waktu sekitar 16 hari dengan bantuan dari tiga pekerja.

Harga asli mobil Ferrari lebih kurang 135 ribu Poundsterling atau sekitar semiliar rupiah. Namun setelah dirombak, harganya bisa selangit. Sayangnya, pemilik mobil Ferrari kulit itu enggan memberitahu nominal uang yang dikeluarkan untuk memodivikasi mobil kesayangannya itu. (Vin)




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Museum Jaket Kulit Tampilkan Koleksi Elvis

Tidak ada komentar


JAKET kulit kini merupakan salah satu ikon dalam budaya musik dan juga fesyen. Namun tahukah Anda, bahwa dulunya jaket kulit berwarna hitam adalah pakaian yang dirancang untuk wisatawan?Atas dasar inilah di Milwaukee, Amerika Serikat dibuka museum jaket kulit.

“Pada awal abad ke-20, baik mengendarai motor ataupun terbang dengan pesawat, turis dan wisatawan selalu mengenakan jaket kulit,” kata Jim Fricke, Direktur Kuratorial di Harley Davidson Milwaukee, Amerika Serikat, seperti dikutip dari MSNBC, Senin (18/6/2012).

Museum dengan pameran jaket kulit ini akan dibuka hingga 3 September 2012. Lebih dari 100 artefak jaket kulit akan dipajang, termasuk puluhan jaket yang dikenakan selebriti dan ikon budaya pop, serta juga jaket kulit dari desainer seperti Jean Paul Gaultier dan Gianni Versace.

Di museum ini Anda juga akan menemukan jaket kulit yang pernah dikenakan oleh legenda rock ‘n’ roll Elvis Presley serta jaket yang dikenakan aktor Arnold Scharzenegger dalam film Terminator. Selain itu juga ada pameran fotografi yang berkaitan dengan jaket kulit, potongan film, iklan dan juga cerita sejarah mengenai pakaian ini.

Museum ini akan berada di Milwaukee hingga 3 September 2012. Setelah itu akan dipindahkan ke Seattle.



Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Abdee SLANK dan Steven Coconut Treez Belanja di RA Leather

Tidak ada komentar




Steven Coconut Treez

Tertarik dengan model dan kualitas dari RA Leather Abdee SLANK dan Steven Coconut Treez belanja Jaket Kulit di RA Leather Shop di Jalan cikuray No. 27 Garut

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jaket Kulit dalam Film Dark Knight Rises

Tidak ada komentar


Menjelang rilis film The Dark Knight Rises, pada 20 Juli 2012, Warner Bros. semakin gencar merilis poster dan banner baru. Setelah penggemar terpuaskan dengan poster The Dark Knight Rises yang menampilkan sosok Batman, kini, hadir enam character banner yang memperlihatkan Anne Hathaway dalam balutan kostum Catwoman, Christian Bale dalam kostum Batman, dan Tom Hardy dalam kostum musuh Batman, Bane.

Dalam banner tersebut, Hathaway terlihat mengenakan jumpsuit kulit ketat berwarna hitam dilengkapi kacamata berwarna senada. Seperti diketahui kostum Catwoman kali ini sempat menuai kritik lantaran dinilai tidak menarik.

Namun, kritikan tersebut langsung dijawab oleh sang aktris.“Jika Anda tidak menyukai foto itu artinya Anda hanya melihat sepersepuluh dari kehebatan kostum tersebut. Dan jika Anda menyukainya, Anda punya selera yang bagus," ujar Hathaway seperti dilansir dari laman Daily Mail.

Sementara itu Hardy yang memerankan karakter Bane tampak mengenakan jaket kulit dan topeng yang menutupi sebagian wajahnya. Demi film ini, sang aktor memang harus menambah berat badan.



Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Padu Padan Jaket Kulit dengan Jeans Warna Pink

Tidak ada komentar


Tak kurang dari sederet seleb dunia gemar mengenakan jeans pink itu. Sebut saja seperti Gwen Stefani, Eva Longoria, dan Jessica Alba. Gwen tampak serasi ketika mengenakan skinny jeans warna pink itu dengan boot dan rompi. Sedangkan Jessica memilih memadukan jeans pink miliknya dengan sepatu tanpa hak dan jaket kulit. Eva sendiri lebih suka mengenakan kemeja putih yang elegan untuk paduan jeansnya itu.

Penampilan yang lebih segar terlihat dari Kate Middleton yang mengenakan jeans pink saat bermain hoki ketika bertemu dengan tim Olimpiade negaranya.

Ingin mengikuti tren ini. Sederhana saja. Biarkan jeans pink Anda bicara dan yang lainnya hanya tinggal menyesuaikan.




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Kylie Minogue Seksi Kenakan Jaket Kulit Bergambar 'Hati'

Tidak ada komentar


INILAH.COM, London - Kylie Minouge tetap memiliki tubuh seksi meski usianya sudah 43. Saat pembuatan video klip terbaru, Kylie seksi kenakan jaket kulit

Kylie sepertinya ingin mengulang sukses video klip Spinning Around (2000) . Di video itu Kyle tampil panas mengenakan hotpants emas. Meski sudah 12 tahun lalu, Kylie tetap cantik dan seksi.

Seperti dikutip Dailymail, Kylie melakukan syuting di sebuah jalan di London. Ia mengenakan hotpants dan jaket kulit hitam putih dengan bagian dada bergambar hati.

Meski gerimis turun saat syuting, pelantun lagu All The Lovers tak khawatir. Kylie terlihat berjalan genit, mengikuti arahan sang sutradara. [mor]




Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Tetap Fashionable dengan Gaya Jaket Kulit Bikers

Tidak ada komentar


Gaya biker sering dikaitkan dengan penampilan 'amburadul'. Namun, seiring dengan perkembangan fesyen, banyak rumah mode yang meluncurkan koleksi unik bagi seorang biker, salah satunya jaket. Sehingga, walaupun sedang berada di atas motor penampilannya tetap fashionable.

Jaket kulit memang identik dengan pengendara motor. Namun, bukan berarti tanpa motor Anda tidak bis menggunakannya. Untuk material kulit, bisa memilih biker jacket dengan warna hitam.

Selain itu, Anda bisa memdankannya dengan selembar dress berwarna cerah, seperti kuning, orange penampilan anda pasti malah terlihat chic.

Jika ingin tampil outdoor, anda bisa mengenakan belt bertabur paku, agar penampilan terlihat lebih berani. Padankan dengan skinny pants warna abu-abu, dan sepasang sepatu boot.

Jika Anda anti atau tidak suka dengan bahan kulit, Anda bisa memilih bahan lain, seperti katun atau suede. Padankan dengan dalaman sleeves, kemeja, atau halter neck, akan memberikan kesan modern dan tetap gaya.[mor]

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jennifer Lopez dan Jennifer Aniston Manjakan Kekasih dengan Jaket Kulit

Tidak ada komentar


Namanya juga selebriti berduit, kalau namanya sudah cinta mati sama pasangan, apa saja bisa diberikan. Inilah yang dilakukan Jennifer Lopez dan Jeniffer Aniston. Kedua Jennifer ini diberitakan merogoh kocek ratusan ribu dolar demi memanjakan sang pacar.

Belum lama ini, situs Daily Mail mengabarkan Jennifer Lopez  menghadiahi sebuah jip Dodge Ram seharga puluhan ribu dolar untuk Casper Smart, kekasih baru sekaligus penari latarnya.

Pemberian J.lo ini dinilai berlebih mengingat umur hubungan keduanya masih terbilang sangat muda yaitu baru tiga bulan. Jip warna putih tersebut diberikan J.Lo sebagai hadiah ulang tahun ke-25 sang kekasih.

Berbeda dengan Jlo, bintang 'Friends' Jennifer Aniston juga tidak pelit untuk urusan memanjakan kekasihnya aktor Jason Theroux.  Seperti yang diberitakan Showbiz Spy, mantan istri Brad Pitt ini tak tanggung-tanggung merogoh koceknya sebesar 500 ribu dolar atau setara 4,5 miliar rupiah.

Uang itu dihabiskan Jen, begitu ia akrab dikenal, untuk jaket kulit yang pernah dimiliki oleh James Dean seharga Rp 100 juta, lukisan karya Genn Ligon seharga Rp 4 miliar. Belum cukup sampai di situ, Jen juga memanjakan kekasihnya dengan memberikan  Ducati dan Harley Davidson seharga hampir setengah miliar rupiah. (Tribun Jakarta/Daniel Ngantung)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Sukaregang, Sentra Kerajinan Jaket Kulit Asli Garut

Tidak ada komentar


Kota Garut selama ini hanya identik dengan camilan dodol Garut. Padahal, Garut juga punya sentra kerajinan jaket kulit di Sukaregang. Jaket kulit ini istimewa, karena dari kulit domba asli.

Garut adalah salah satu produsen jaket kulit terbaik di Indonesia. Produk jaket kulit di Garut dihasilkan dari pusat peternakan domba yang tersebar di seluruh Kabupaten Garut.

Jika Anda tertarik dengan jaket kulit ini, datang saja ke sentra kerajinan jaket kulit Garut, di Sukaregang. Letaknya tak jauh dari pusat Kota Garut. Sentra kerajinan jaket kulit ini sudah cukup terkenal, bahkan sampai ke mancanegara. Ini bisa dilihat dari banyaknya produk jaket kulit Garut yang diekspor ke luar negeri. Desain dan motif yang digunakan pada jaket kulit Garut sangat beragam dan modern. Tidak monoton itu-itu saja, jadi selalu menarik untuk dilihat dan dibeli.

Saat memasuki kawasan Sukaregang, Anda akan melihat ada banyak jejeran toko yang menjual jaket kulit. Mulai jaket laki-laki, perempuan, dewasa dan anak kecil ada di sini. Model yang ditawarkan pun bervariasi. Pasti membuat pengunjung bingung untuk memilih.

Masuklah ke dalam toko dan Anda pun bisa melihat aneka barang dari kulit yang dijual. Ternyata, Sukaregang tidak hanya menjual jaket kulit, tetapi juga barang lain seperti tas kulit. Nah, untuk yang senang mengoleksi topi, lengkapi koleksi Anda dengan membeli topi kulit asli buatan Sukaregang.

Aneka produk buatan Sukaregang baik jaket atau pun aksesoris lainnya memang 100 persen kulit asli, soal harga tergantung jenis barang, ketebalan, dan modelnya. Sebagai contoh, untuk aksesoris seperti tas dari kulit dikenai harga mulai dari Rp 80.000.

Untuk jaket, ada pilihan unik yang bisa dicoba yaitu jaket yang terbuat dari sisa-sisa potongan kulit. Jaket tipe ini dikenai harga mulai Rp 650.000. Beda ketebalan, beda harga tentunya. Untuk jaket yang tebal dan menutup seluruh tubuh, bisa dikenai harga Rp 700.000-2.000.000. Ya, harganya memang bervariasi, tergantung dari model, ketebalan jaket, dan tentu saja kemampuan menawar Anda.

Selain toko yang menjual kerajinan jaket kulit, Anda juga bisa melihat langsung proses pembuatan jaket kulit. Mulai dari kulit yang baru dikuliti, hingga proses penjahitan bisa pengunjung saksikan.

Ya, Anda memang bisa melihat pembuatan secara langsung karena industri jaket kulit di sini merupakan industri rumahan. Kemampuan produksi rata-rata tiap produsen mencapai 2.000 jaket per bulan. Wow!

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Pameran Jaket Kulit "Bikers" di Museum Harley-Davidson

Tidak ada komentar

Kini, produsen sepeda motor legendaris asal Amerika Serikat (AS) ini membuat cerita baru  lewat pameran bertajuk "Worn to be Wild: The Black Leather Jacket" yang dihelat di Museum Harley-Davidson, Milwaukee, AS,, 16 Juni-3 September 2012.

Pameran diselenggarakan kerja sama dengan Experience Music Project Museum (EMP) dengan menampilkan jakaet-jaket yang pernah diproduksi atau dimiliki tokoh ternama. Kenapa harus jaket, bukan aksesoris lain yang menempel di badan?

Bagi  "bikers",  jaket dipakai bukan sekedar untuk melindungi badan dari terpaan angin kala berkendara. Di sisi lain, ia merupakan simbol identitas diri. Dari jaket seorang "biker" bisa dikenali dan bisa menceritakan pengalamannya di atas sepeda motor.

Pada pameran ini  akan dipajang jaket kulit hasil karya desainer kenamaan dunia seperti Jean Paul Gaultier dan almarhum Gianni Versace. Tak ketinggalan, jaket yang pernah dipakai "Raja Rock and Roll" Elvis Presley yang dikenal gemar dengan HD. Selain jaket, pameran juga menampilkan lebih dari 100 artefak sejarah lain yang berhubungan dengan HD tentunya.

"Jaket kulit itu sebuah simbol yang berbeda bagi setiap orang yang menggunakannya, dari bikers, selebriti atau desainer kelas dunia. Musim panas ini museum kami akan menampilkan cerita unik melalui pameran dan menjadi satu-satunya pameran garmen yang berhasil menjadi ikon budaya pop," beber Bill Davidson, Vice President Harley-Davidson Museum.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Tampil Gaya dengan 3 Pilihan Jaket Kulit

Tidak ada komentar


Dona Rema - wolipop

Jakarta - Jaket kulit bukan hanya dikenakan oleh para bikers saja. Saat ini jaket kulit menjadi bagian dari tren berbusana.

Saat musim hujan seperti saat ini, Anda bisa menjadikan alasan untuk bisa mengenakan jaket kulit. Selain tampil lebih modis, tubuh pun akan lebih hangat. Berikut kami rekomendasikan tiga pilihan jaket kulit.

1. Quilted Leather Jacket (Massimo Dutti)

Quilted leather jacket merupakan jaket kulit sapi yang memiliki detail quilt (jahit tindas). Jaket kulit keluaran Massimo Dutti ini bisa dibeli dengan harga Rp 3,4 juta. Potongan jaketnya yang simple tersebut juga dapat meningkatkan penampilan Anda menjadi lebih gaya. Padu padankan jaket kulit ini dengan t-shirt dan celana jeans.

2. Leather Safari Jacket (Banana Republic)

Menggunakan jaket kulit dari Banana Republic ini dapat menjadi pilihan Anda untuk dapat tampil gaya. Jaket kulit yang diberi nama Leather Safari Jacket itu terbuat dari kulit domba. Padukan jaket kulit seharga Rp 3,8 juta ini dengan blouse tanpa lengan dan skinny jeans.

3. Leather Jacket (Zara)

Rekomendasi lainnya adalah jaket kulit lansiran dari brand fashion high-street Zara. Jaket kulit yang dibandrol seharga Rp 2,5 juta tersebut terbuat dari 100 persen kulit domba. Padankan jaket kulit berwarna pink ini dengan blouse asimetris, celana panjang dan wedges berjenis peep toe.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Dengan Jaket Kulit Lady Gaga Santai Jalan dengan Pacar

Tidak ada komentar
INILAH.COM, California -Pertama kalinya Lady Gaga memperkenalkan kekasihnya di depan publik. Berjalan santai di California, Gaga dan kekasihnya, Taylor Kinney, terlihat mesra.

Selama ini, Gaga memang tidak mau kisah cintanya diekspos media. Sejak berperan pada Juli lalu, baru kali ini Gaga pamer pacar di depan umum.

Gaga yang terkenal sebagai penyanyi nyentrik dan nyeleneh ini santai berjalan di jalanan California. Seperti dikutip TheSun, Gaga mengenakan jaket kulit hitam, celana pendek, sepatu kulit, kaca mata hitam dengan hak tinggi dan rambut pirang yang terurai.

Sedangkan Taylor, yang juga menjadi model video klip lagu Gaga berjudul You And I, santai mengenakan kaos oblong berwarna hitam, celana panjang dengan kaca mata hitam dan topi.

Sejak pasangan ini berpacaran, untuk menghindari media, mereka selalu pulang terpisah setiap bertemu di restoran atau bar. Gaga menolak untuk bicara mengenai hubungannya.

"Anda tahu saya tidak bicara tentang kehidupan cinta saya. Tapi saya sangat senang dengan itu," kata Gaga dalam sebuah wawancara. [mor]

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Miss A Terlihat Kharismatik dan Sangar dengan Jaket Kulit Merah

Tidak ada komentar

Pada jam 4 pagi tanggal 30 Desember, Suzy ‘Miss A’ memposting foto yang menampilkan para member dari grupnya melalui akun Twitter-nya dengan komentar, “Ini adalah foto dari ruang tunggu Miss A!”, “Ini foto ke-dua Miss A di ruang tunggu. Dimana Suzy?”

Dalam foto, para member Miss A memancarkan kharisma mereka melalui jaket kulit merah mereka, yang disertai dengan sarung tangan kulit dan kalung-kalung yang sangat impresif. Para gadis ini memandang kamera dengan tatapan tajam dan berkharisma.

Penggemar yang melihat ini memberikan berbagai komentar, “Kalian terlihat seperti anggota gang yang kuat. Aku merasa sedit takut. Ah! Ah!”, “ Kalian tentu saja pantas menyandang gelar raksasa termuda. Kau sangat tinggi.”, “Astaga! Kalian menakutkanku. Aku merasa harus berlutut dan menyerahkan diriku pada kalian.”

Hampir seluruh nama penyanyi dan band besari di Korea bersatu dalam SBS Korea Pop Music Festival (Gayo Daejun) 2011, diselenggarakan pada 29 Desember. Miss A, TVXQ, Super Junior, SNSD, 2PM, 2NE1, After School, Infinite, T-ara, Wonder Girls, Kara, BEG, Lee Seung Gi, dan IU.

Source: Starnews via korea.com

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Jaket Kulit, Tren Gaya "Rock" untuk Segala Suasana

Tidak ada komentar


Kaos dengan jaket kulit merupakan gaya ala rocker yang tak ada matinya. Gaya lady rocker bakal menjadi tren yang relevan sepanjang masa. Anda hanya perlu padu padan dengan bawahan atau sepatu yang cocok untuk menonjolkan kesan rock.

Adalah Kate Moss yang sukses menghadirkan penampilan ala rock yang identik dengan kaos oblong putih dan jaket kulit. Gaya ini tetap terlihat trendi dari tahun ke tahun, lewat padu padan yang diaplikasikannya.

Bisa dikatakan sukses bergaya ala rock ini, jika penampilan Anda menimbulkan kesan bahwa Anda merupakan personil sebuah grup band rock. Paduan warna hitam dan putih menjadi ciri utamanya. Di tambah lagi aplikasi tata rias wajah bergaya rock yang identik dengan aplikasi eye liner tajam, berkarakter.

Gaya ala rocker ini dapat digunakan di segala suasana. Untuk penampilan sehari-hari, gunakan jeans, sepatu flat,jaket kulit dan tentunya kaos sebagai dalaman. Rambut yang berkesan tak beraturan menambah kesan rock pada penampilan Anda. Tentu saja, kebersihan dan keharumannya tetap perlu dijaga.

Untuk penampilan semi-formal, saat menghadiri undangan makan makan misalnya, tetap pakai kaos sebagai dalaman, namun padankan dengan celana panjang dan gunakan model tux jacket yang feminin dan gaya, serta pilihhigh heels untuk melengkapi penampilan ala lady rocker.

Busana malam ala rock ini tetap dipadukan dengan aplikasi tata rias yang sama seperti siang hari, dengan penekanan pada riasan mata dan rambut yang berkesan acak. Namun khusus untuk acara di malam hari, aplikasikan pemulas bibir merah yang memberikan kesan mewah dan elegan.

Berani mencoba?

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Desain Jaket dari Kulit Manusia

Tidak ada komentar



Mendengar kata jaket “terbuat dari kulit manusia” pastinya sangat mengerikan dan bahkan membayangkannya saja kita mungkin tidak mampu. Tapi jaket yang satu ini tidak benar-benar dibuat dengan kulit manusia, melainkan dibuat dengan konsep “pakaian tak terlihat”. Sebuah jaket yang telihat seperti ‘daging berwarna’mirip warna kulit manusia dan bentuknya mengikuti lekuk tubuh.

Mengenakan jaket ini mungkin akan membuat sebagian orang setidaknya melirik dua kali kepada anda, bahwa anda tidak sedang telanjang dada.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar